Pengurus SEMMI bersama Bupati Kabupaten Bogor Ade Munawaroh Yasin |
Paparan.net | Bogor Kab – SEMMI (Serikat Mahasiswa Muslimin) Kabupaten Bogor, mengapresiasi Bupati Kabupaten Bogor, Ade Munawaroh Yasin karena prestasi yang telah diraih dalam periode masa kepemimpinannya, hal ini disampaikan langsung oleh Ketua Umum SEMMI Kabupaten Bogor, Miftahuzzaman saat bertemu dengan Bupati di Pendopo, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (19/3/21).
“Kami telah mengamati dan banyak melakukan kajian internal terkait apa yang kita lihat dan dengar dari masyarakat di Kabupaten Bogor ini, memang ada beberapa sektor kelemahan dan masih menjadi sorotan, tapi hal itu sangat tidaklah sebanding dengan raihan prestasi yang di raih Kabupaten Bogor, selama Periode kepemimpinan ibu Ade Munawaroh Yasin” tuturnya.
Ketika ditanya lebih lanjut, prestasi dan gagasan yang mengesankan bagi SEMMI sendiri sehingga mengapresiasi Kabupaten Bogor di era Ade Munawaroh Yasin, Kabid kajian strategis dan kebijakan publik, Salman Alfaris menuturkan.
“Tentu dengan raihan pada tingkat Nasional sebagai Kabupaten paling Inovatif, lalu gagasan Pancakarsanya yang brilian menurut kami, serta realisasinya yang nyata, tentu menjadi point kami dalam memberi penilaian, dan kami selaku Mahasiswa di Kabupaten Bogor, siap untuk bersinergi guna kemaslahatan Umat, sebagaimana cita-cita SEMMI di Kabupaten Bogor ini, yaitu hadir untuk menjadi mitra saran dan kritik pemerintah, juga untuk mengedepankan kemaslahatan Umat, guna Kabupaten Bogor yang lebih maju” tutupnya saat ditanyai oleh awak media.
Tentu hal ini menjadi angin segar, dimana menjadi awal untuk terjalinnya golongan intelektual bernafaskan regili Islam nan kuat, dengan pemerintah. (*)