Aster Kasdam III/Siliwangi bersama Satgas Covid- 19 Kabupaten Bogor |
Paparan.net | Bogor Kab – Kunjungan kerja Aster Kasdam III/Siliwangi dalam rangka peninjauan/ Pengecekan Posko Bersama PPKM Mikro Satgas Covid- 19 di Wilayah Kabupaten Bogor.
Posko Bersama yang ditinjau di Wilayah Kecamatan Rancabungur, Desa Cimulang. Penijauan dan Pengecekan dipimpin oleh Aster Kodam III Siliwangi Kolonel Inf Puguh Suwito, Rabu (17/02/21).
Turut hadir mendampingi Aster Kasdam III/Siliwangi, Kasdim 0621/Kab.Bogor Mayor Ujang Rahmat, Pabandyaops Dam lll/Slw. Mayor Inf Agus, Kepala Desa Cimulang, Babinsa dan Muspika Kecamatan Rancabungur.
Sesampainya di lokasi, Aster Kasdim III/Siliwangi langsung melaksanakan Pengecekan Posko Bersama Satgas Covid- 19 PPKM skala Mikro di 2 Wilayah Kecamatan Rancabungur serta meninjau kegiatan satgas PPKM mikro di tingkat Kecamatan, desa, RW dan RT.
Aster Kodam III Siliwangi Kolonel Inf Puguh Suwito mengatakan saat menyampaikan arahan-arahan bahwa Kegiatan ini merupakan kegiatan pemerintah daerah, kita dan Babinsa hanya mendampingi. Swab ini bertujuan untuk mengidentifikasi, permasalahannya nanti bisa di selesaikan dengan tracing.
“Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan masyarakat (PPKM) Skala Mikro dari RT, RW, sampai desa”.
Personel kita seluruh Babinsa, Danramil, Kodim, sampai Kodam turun juga mengatasi permasalah ini. Ujarnya
Kasdim 0621/Kab.Bogor Mayor Ujang Rahmat, di sela-sela kunjungannya menyampaikan bahwa Dengan adanya pengecekan Posko-Posko Terpadu Mikro Covid 19 ini dari Aster Kasdam III/Siliwangi, akan lebih memberikan pengertian dan gambaran kepada para petugas satgas covid 19 baik ditingkat Kecamatan sampai ke tingkat RT.
Mudah mudahan dengan adanya kegiatan ini, masyarakat juga akan lebih sadar akan bahaya Virus Covid 19 ini, dan kita juga berharap mudah mudahan segera berakhir, supaya perekonomian di Indonesia akan maju lagi. Tutur Mayor Ujang Rahmat (Red)